Auto Draft

4 Destinasi Paket Wisata Jogja Terbaik Didalam Kota

Posted on

Ingin mengunjungi kota Jogja dalam waktu dekat ini, ada sejumlah paket wisata Jogja yang bagus di kawasan kota. Bisa dikatakan bagus karena memang beberapa lokasi ini selalu menjadi destinasi sejumlah wisatawan yang berkunjung ke Kota Gudeg ini. 

Penasaran mengenai destinasi area kota mana yang wajib kamu kunjungi, berikut ini beberapa lokasi tersebut.

 

Destinasi Paket Wisata Jogja dalam Kota

Auto Draft

Bisa dikatakan jika paket wisata Jogja dalam kota ini sangatlah murah dan terjangkau. Apalagi semua lokasi merupakan titik berkumpulnya para wisatawan yang berkunjung kesana. Kamu bisa mengunjungi beberapa lokasi di bawah ini.

  • Malioboro

Destinasi pertama pastinya Malioboro. Lokasi ini tidak boleh terlewatkan karena memiliki daya pikat yang sangat luar biasa di Jogja. Malioboro menjadi lokasi berkumpulnya semua wisatawan lokal dan mancanegara. Disana kamu bisa berbelanja sepuasnya baik dari cenderamata, kuliner hingga pakaian khas Jogja.

  • Tugu Jogja

Jika kamu ke Jogja pastinya harus wajib mengunjungi Tugu Jogja. Salah satu destinasi yang melambangkan atau simbol dari kota Jogja. Lokasi ini sebagai titik pertemuan garis lurus laut Selatan, Gunung Merapi dan Keraton Jogja. Saat ini di lokasi Tugu Jogja sudah menyediakan berbagai kuliner yang sangat lezat dan bisa kamu jadikan sebagai tujuan nongkrong bersama rekan atau keluarga.

  • Titik Nol Kilometer

Untuk menyaksikan keriuhan dan ramainya kota Jogja, Titik Nol Kilometer menjadi destinasi yang juga tidak boleh kamu lewatkan. Ada sejumlah bangunan bersejarah seperti Kantor Pos, Gedung Agung dan Gedung BNI 46 yang sangat bagus untuk pose berfoto bersama keluarga.

  • Keraton Jogja

Dan yang wajib kamu kunjungi di kawasan kota Jogja yaitu Keraton. Menjadi istana resmi dari Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningrat yang sekaligus simbol kejayaan kesultanan Ngayogyakarta. Di dalam kompleks keraton, kamu bisa melihat museum sejarah kota Yogyakarta dari replika, pusaka keraton, hingga gamelan. Tentu akan mempermudah kamu mempelajari kebudayaan kota ini saat berkunjung disana.

 

Itulah beberapa destinasi paket wisata Jogja dalam kota yang bisa kamu kunjungi. Semuanya merupakan lokasi yang menarik dan banyak unsur sejarahnya. Jika kesana, maka jangan sampai melewatkan beberapa lokasi ini. Selamat berlibur!